40 Lokasi di Thailand Selatan Diserang dan Dibakar, Pelaku Diduga Pemberontak

Serangan tersebut seiring dengan dialog damai Thailand Selatan yang sedang dilakukan di bulan Ramadan.


> Serangan terjadi di Bulan Suci Ramadan saat umat islam fokus beribadah.

> Kawasan Pattani menjadi daerah terkena dampak serangan paling parah.

> Pemerintah Thailand komitmen terus mewujudkan perdamaian di selatan.



Lebih dari 40 lokasi di Thailand Selatan diserang dan dibakar oleh para tersangka diduga dari pemberontak. Serangan di Bulan Suci Ramdan ini disinyalir dalam upaya tersinkronisasi untuk mengganggu perdamaian.

Serangan tersebut seiring dengan dialog damai Thailand Selatan yang sedang dilakukan Dewan Keamanan Nasional (NSC) Thailand dan Barisan Revolusi Nasional (BRN).

Kawasan Pattani menjadi daerah terkena dampak serangan paling parah yakni di 23 lokasi, diikuti oleh Yala 12 lokasi, Narathiwat 7 lokasi, dan Songkhla dengan 2 lokasi.

PM Thailand langsung menelepon Perdana Menteri Malaysia Anwar Ibrahim untuk membicarakan kejadian tersebut. 

Malaysia memegang peran penting dalam memediasi perundingan perdamaian antara pemerintah Thailand dan kelompok pemberontak di wilayah selatan. Ada laporan mengenai beberapa pemberontak yang memiliki kewarganegaraan ganda Thailand-Malaysia.

Perdana menteri menyatakan pelaku di balik serangan mungkin berusaha mengerahkan kekuatan mereka karena pelonggaran langkah-langkah keamanan di wilayah selatan. Namun, ia mencatat bahwa informasi tambahan diperlukan untuk memahami sepenuhnya gelombang agresi baru ini. (thaiger, bangkokpost)

Share: